Markas Musuh James Bond Dijual Rp1,4 Triliun
London – Menyambut Natal, markas musuh James Bond di situs gadget Firebox dijual. Markas yang menjadi Project Utopia ini merupakan buatan arsitek kapal BMT Nigel Gee.
Tak hanya itu, situs tersebut juga menawarkan hadiah super mahal seperti mobil terbang DeLorean dari ‘Back To The Future’ yang bernilai 70 ribu poundsterling (Rp1 miliar).
Tiap ‘kaki’ struktur bangunan ini memiliki pendorong yang membuatnya stabil di laut tinggi. Pendorong ini membuat markas mampu berpindah tempat.
Menariknya lagi, struktur bangunan ini tertutup kanopi yang pada dasarnya bisa digunakan untuk pengamatan dengan pandangan 360 derajat.
Markas yang terletak 65m di atas permukaan air ini tampak sangat menyerupai markas musuh di film 007 ‘The Spy Who Loved Me’ dan dijual seharga 100 juta poundsterling (Rp1,4 triliun), seperti dikutip DM. Tertarik? [vin]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar